Bukan Sekedar KAMUS!

loading...

Cara Mengukur Luas dan Volume Benda

Cara mengukur Luas dan Volume benda. Cara mengukur luas dan volume benda dapat dilakukan secara langsung maupun tidak langsung. Pengukuran secara langsung adalah dengan cara memasukan objek kedalam alat ukur dan kita tinggal melihat hasil pengukuran. Sedangkan secara tidak langsung adalah dengan perhitungan matematika. Pengukuran secara langsung hanya dapat diterapkan pada cara mengukur dan berat dan volume dalam kapasitas yang tidak terlalu besar. Sedangkan benda berkapasitas sangat besar serta ukuran luas serta volume benda baik yang teratur maupun tidak teratur dapat dilakukan dengan cara pengukuran tidak langsung. Berikut ini cara mengukur luas dan volume

Cara mengukur luas dan volume benda

1. Cara mengukur luas benda-benda bangun datar
Bangun datar sangat banyak bentuknya, ada persegi panjang, segi empat, segitiga, lingkaran, dll. Cara mengukur luas bangun datar dapat dilakukan dengan cara mengukur panjang unsur-unsur yang diperlukan untuk kemudian di hitung berdasarkan rumus matematika yang sesuai untuk masing-masing bangun datar. Masing-masing bentuk bangun datar memiliki rumus perhitungan yang berbeda. Rumus untuk mengukur luas berbagai bentuk bangun datar adalah seperti dibawah ini:
  • Rumus untuk mengukur luas persegi panjang
               L = Panjang X Tinggi
  • Rumus untuk mengukur luas lingkaran
    Luas = π x jari-jari x jari-jari atau   Luas = π r2
      π = 3,14 ( 22/7 )
  • Rumus untuk mengukur luas Segitiga
                                 Luas = 1/2 alas X Tinggi
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang rumus-rumus untuk mengukur luas benda-benda bangun datar dapat dilihat di Jenis-jenis bangun datar dan cara mengukur luasnya.
2. Cara mengukur volume bangun ruang yang bentuknya teratur
Bangun ruang yang bentuknya teratur antara lain adalah bola, kubus, balok, kerucut, dll. Untuk mengukur volume bangun ruang yang betuknya teratur dapat dilakukan melalui cara pengukuran tidak langsung yaitu dengan menggunakan rumus matematika yang telah di ketahui. Berikut ini bebreapa rumus untuk mengukur volume bangun tuang yang bentuknya teratur:
  • Rumus untuk mengukur volume kubus dan balok 
    Volume Kubus= Luas alas X Tinggi    atau    V= S3
  • Rumus untuk mengukur volume bola
    Volume bola= 4/3 X π X r3           π = 3,14   r= jari-jari bola
  • Cara mengukur volume kerucut
    Volume Kerucut= 1/3 X π X r2 X t
Untuk lebih detailnya silah baca Jenis-jenis bangun ruang dan cara mengukur volumenya
3. Cara mengukur volume benda yang tidak teratur bentuknya
Untuk mengukur volume benda yang bentuknya tidak teratur dapat ditentukan dengan bantuan gelas ukur dan gelas ukur berpancuran. Berikut ini cara-cara mengukur volume benda yang tidak teratur bentuknya.
  • Cara mengukur volume benda tidak teratur bentuknya dengan gelas ukur. Caranya adalah dengan mengisi gelas ukur pada volume tertentu (V1), lalu masukan benda yang akan di ukur dan lihat penambahan ukuran volume  (v2) lalu hitung selisih volume gelas ukur sebelum dan sesudah dimasukan benda tersebut. Rumus perhitungannya:
                         Volume benda= V2 – V1
  • Cara mengukur volume benda yang tidak teratur dentuknya dengan gelas ukur berpancuran. Caranya isi gelas ukur berpancuran hingga sebatas bibir pancuran. Di bawah pancuran di siapkan gelas ukur lainnya yang fungsinya untuk menampung air yang akan di pancurkan. Masukan benda yang akan di ukur volumenya kedalam gelas ukur berpancuran. Amati volume air yang di pancukan kedalam gelas ukur dan langsung bisa diketahui volumenya tanpa diperlukan perhitungan menggunakan rumus.  Hasilnya Volume benda = Volume air yang tumpah kedalam gelas ukur.
loading...
Bagikan :
Back To Top